Analisis syarat mutu minyak goreng di balai standardisasi pelayanan dan jasa indusrtri surabaya

  • Aulia Adisti Meisyah Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Sutrisno Adi Prayitno
  • sugiyati Ningrum

Abstract

Minyak goreng sawit yang diedarkan dan dikonsumsi harus sesuai dengan standar yang berlaku di Indoesia. Hal ini dikarenakan kualitas minyak goreng akan berdampak pada kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui mutu minyak goreng sawit yang telah beredar di pasaran. Parameter yang akan dianalisa, yaitu kadar air, asam lemak bebas, bilangan peroksida, dan cemaran arsen. Penelitiian menggunakan desain deskripsi kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sampel minyak goreng A dan minyak goreng B memiliki kandungan kadar air, asam lemak bebas, bilangan peroksida, dan cemaran arsen yang berada dibawah batas cemaran yang ditetapkan pada SNI Minyak Goreng Sawit 7709:2019. Sampel minyak goreng A dan B tersebut telah memenuhi standar yang telah ditetapkan, sehingga kedua minyak goreng tersebut layak untuk diedarkan dan dikonsumsi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Sep 23, 2024
How to Cite
MEISYAH, Aulia Adisti; PRAYITNO, Sutrisno Adi; NINGRUM, sugiyati. Analisis syarat mutu minyak goreng di balai standardisasi pelayanan dan jasa indusrtri surabaya. Journal of Food Safety and Processing Technology (JFSPT), [S.l.], v. 2, n. 1, p. 86-91, sep. 2024. ISSN 3025-7344. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/jfspt/article/view/8295>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/jfspt.v2i1.8295.
Section
Articles