PENGELOLAAN KELAS DALAM PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAQ DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA SISWA KELAS V MI DARUL ULUM DESA BENEM

  • Nur Fauziyah Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Noor Amirudin Universitas Muhammadiyah Gresik

Abstract

Kajian dan pembahasan penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan Bagaimana pembelajaran Aqidah akhlak pada masa Covid-19 di kelas V MI Darul Ulum Desa Benem kecamatan Duduksampeyan Kabupaten Gresik. 2) Mendeskripsikan. 2) Bagaimana pengelolaan pembelajaran Aqidah Akhlaq pada masa Covid-19 di kelas V di MI Darul Ulum Desa Benem kecamatan Duduksampeyan Kabupaten Gresik. Dari itu maka peneliti menggunakan pendekatan literatur dan kajian empiris/penelitian lapangan. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan analisis deskriptif kualitatif, di mana data yang telah dihasilkan baik secara teoritis maupun empiris disajikan dalam bentuk kata-kata atau kalimat secara benar dan jelas sesuai dengan proses yang terjadi di lapangan. Adapun yang menjadi subyek penelitian skripsi ini adalah: kepsek, waka kesiswaan, waka sarana prasarana, wali kelas II dan III. Penelitian metode kualitatif dengan jenis studi kasus ini menggunakan tiga teknik pengumpulan data yaitu: 1) Wawancara, 2) Observasi, 3) Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pengelolaan kelas di MI Darul Ulum Desa Benem tergantung dari wali kelas dan siswanya. Kebersihan dan keindahan kelas diatur oleh wali kelas dengan siswa yang menjadi petugasnya dari jadwal piket yang sudah dibentuk. Dilihat dari besar kecilnya ukuran kelas, ruang kelas di MI Darul Ulum Desa Benem Gresik ideal dengan jumlah siswa yang menempatinya. 2) Pengelolaan kelas ditinjau dari segi pengelolaan siswa yang ada di MI Darul Ulum Desa Benem, melalui pembentukan organisasi dan tata tertib kelas.
Kata Kunci: pengelolaan kelas, aqidah akhlaq, pandemi

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Jul 11, 2022
How to Cite
FAUZIYAH, Nur; AMIRUDIN, Noor. PENGELOLAAN KELAS DALAM PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAQ DI ERA PANDEMI COVID-19 PADA SISWA KELAS V MI DARUL ULUM DESA BENEM. Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan, [S.l.], v. 23, n. 2, p. 109-124, july 2022. ISSN 2722-2632. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/tamaddun/article/view/5428>. Date accessed: 22 jan. 2025. doi: http://dx.doi.org/10.30587/tamaddun.v23i2.5428.