PENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MELALUI MODEL BELAJAR KOLABORATIF DENGAN STRATEGI PERMAINAN MONOPOLI PADA MATERI UANG DAN BANK DI KELAS IX-A SMPN 3 BALONGPANGGANG

  • Anis Sa’adah

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik pada materi uang dan bank melalui permainan monopoli. Penelitian ini termasuk penelitian tindakan (action research) dengan subjek penelitian peserta didik kelas IX A SMPN 3 Balongpanggang. Fokus penelitian ini adalah keaktifan peserta didik dalam hal mendengarkan, berpendapat, menanggapi, dan bertanya. Indikator yang ditetapkan adalah 70 % peserta didik mendengarkan/memperhatikan pada saat proses belajar, berani berpendapat, dapat menanggapi, dan berani bertanya. Selain keaktifan penelitian ini juga ingin meningkatkan hasil belajar peserta didik, indikatornya adalah 85 % peserta didik mampu mencapai nilai KKM yang ditetapkan yaitu 75. Apabila indikator itu tercapai maka tindakan yang diterapkan dianggap berhasil. Penelitian dilakukan dengan model siklus yang masing-masing siklus ada 2 pertemuan dan setiap pertemuan ada 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan keaktifan belajar peserta didik setelah diterapkan model belajar kolaboratif melalui strategi permainan monopoli ini. Pada siklus I keaktifan peserta didik rata-rata 71% sedangkan pada siklus II rata-rata 87%. Hal ini berarti telah terjadi peningkatan pada keaktifan belajar peserta didik pada saat belajar. Hasil belajar peserta didik juga meningkat pada siklus I rata-rata ketuntasan individu 77,1% menjadi 80,1% pada siklus II dan ketuntasan klasikal pada siklus I dari 62 % menjadi 82,7% pada siklus II. Hal ini berarti juga ada peningkatan dalam capaian hasil belajar peserta didik.
Kata kunci : Keaktifan, hasil belajar, kolaboratif, monopoli

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Jun 13, 2019
How to Cite
SA’ADAH, Anis. PENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MELALUI MODEL BELAJAR KOLABORATIF DENGAN STRATEGI PERMAINAN MONOPOLI PADA MATERI UANG DAN BANK DI KELAS IX-A SMPN 3 BALONGPANGGANG. DIDAKTIKA : Jurnal Pemikiran Pendidikan, [S.l.], v. 25, n. 2, p. 115-127, june 2019. ISSN 2621-8941. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/didaktika/article/view/880>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/didaktika.v25i2.880.
Section
Articles