Pengembangan Modul Ajar Matematika Berdiferensiasi Berbasis Understanding by Design (UbD)
Abstract
Adanya keterbaruan bentuk rencana pembelajaran berupa modul ajar serta pengangkatan konsep pembelajaran berdiferensiasi pada penerapan kurikulum terbaru yaitu kurikulum merdeka. Hal tersebut dilakukan dengan harapan dapat mengatasi loss learning dan masalah-masalah yang ada pada pembelajaran sebelumnya. Adanya masalah-masalah pada pembelajaran mengindikasikan kemungkinan adanya ketidakterkaitan antar komponen tujuan pembelajaran, langkah pembelajaran, dan evaluasi. Understanding by Design (UbD) diterapkan sebagai salah satu alternatif desain untuk memperbaiki kualitas pembelajaran dengan mengaitkan ketiga komponen tersebut dan mengembangkan pembelajaran berdiferensiasi. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan modul ajar matematika berdiferensiasi berbasis UbD. Penelitian ini menggunakan model pengembangan DDDE (Decide, Design, Develop, and Evaluate). Pada tahap decide telah dilakukan analisis kebutuhan yang berhubungan dengan pembuatan modul ajar. Selanjutnya berdasarkan hasil analisis kebutuhan, pada tahap design modul ajar dirancang dan dikembangkan oleh peneliti pada tahap development. Kemudian pada tahap evaluate, modul ajar dinilai aspek kevalidan, kepraktisan, dan keefektifannya. Dapat disimpulkan bahwa modul ajar yang dikembangkan memenuhi kriteria sangat layak, sangat praktis dan sangat efektif. Selain itu, dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Understanding by Design (UbD) dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif dalam merancang modul ajar matematika berdiferensiasi. Hasil studi ini dapat dijadikan referensi dalam mengembangkan penelitian lain di waktu mendatang khususnya untuk ditelaah pengaruhnya pada penerapan suatu pembelajaran matematika secara komprehensif.