Efektivitas penggunaan media flashcard terhadap pengetahuan dan konsumsi buah dan sayur pada anak usia pra sekolah

  • Salsabila Kamaratih Rahajeng Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Dwi Novri Supriatiningrum Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Amalia Rahma Universitas Muhammadiyah Gresik

Abstract

Anak usia pra sekolah membutuhkan asupan gizi yang adekuat untuk mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang optimal. Dengan adanya Media flash card digunakan sebagai salah satu upaya pembelajaran yang menyenangkan, mengingat dan menghafal informasi lebih cepat bagi anak-anak. Menggunakan media flashcard dalam proses belajar mengajar lebih menarik dan memotivasi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektivitas penggunaan media flashcard terhadap pengetahuan dan konsumsi buah dan sayur pada anak pra sekolah dengan flashcard. Penelitian merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan quasy eksperimental yang menggunakan desain penelitian one group pre test-post test. Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadi adanya peningkatan yang signifikan antara pengetahuan sebelum dan sesudah edukasi dengan nilai ∆ sebesar 17. Hal ini menunjukkan ada peningkatan rata-rata pengetahuan anak pra sekolah sesudah diberikan edukasi. Dapat disimpulkan bahwa hasil pengetahuan ada perubahan tetapi tidak terlalu besar dengan hasil analisis menggunakan uji paired t-test diperoleh nilai signifikasi sebesar 0,000 < 0,05. Penggunaan media flashcard sangat efektif untuk membantu proses belajar dan mudah untuk dingat dan media flashcard juga meningkatkan pengetahuan tentang buah dan sayur.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Sep 27, 2024
How to Cite
RAHAJENG, Salsabila Kamaratih; SUPRIATININGRUM, Dwi Novri; RAHMA, Amalia. Efektivitas penggunaan media flashcard terhadap pengetahuan dan konsumsi buah dan sayur pada anak usia pra sekolah. Ghidza Media Jurnal, [S.l.], v. 5, n. 2, p. 27-37, sep. 2024. ISSN 2716-5108. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/ghidzamediajurnal/article/view/7606>. Date accessed: 22 dec. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/ghidzamediajurnal.v5i2.7606.