PEMANFAATAN BAHAN DASAR LOKAL KERANG HIJAU DAN DAUN KELOR MENJADI INOVASI PRODUK BARU PUKELOR

Puding Kerang Hijau dan Daun Kelor

  • Sestiono MINDIHARTO university Muhammadiyah of Gresik

Abstract

Peningkatan kesadaran akan pentingnya pemanfaatan bahan dasar lokal dalam industri makanan telah memunculkan inovasi baru dalam pengembangan produk. Salah satu contoh inovasi tersebut adalah penggunaan kerang hijau dan daun kelor sebagai bahan dasar dalam pembuatan puding, yang dikenal dengan nama Pukelor. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengeksplorasi potensi pemanfaatan kerang hijau dan daun kelor sebagai bahan utama dalam pembuatan puding, serta untuk menghasilkan produk baru yang inovatif. Pukelor memiliki karakteristik organoleptik yang menarik, dengan rasa yang lezat, tekstur yang lembut, dan aroma yang segar. Selain itu, produk ini juga kaya akan zat gizi, seperti protein, serat, dan berbagai vitamin dan mineral dari bahan dasar yang digunakan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa kerang hijau dan daun kelor dapat digunakan sebagai bahan dasar yang baik dalam pembuatan puding. Kerang hijau memberikan rasa gurih, sedangkan daun kelor memberikan nilai gizi tambahan dan memberikan warna hijau alami pada puding. Sehingga dapat dikatakan sebagai produk pukelor ini bisa diterima dan dikonsumsi terutama untuk anak rata-rata usia pertumbuhan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Jul 30, 2024
How to Cite
MINDIHARTO, Sestiono. PEMANFAATAN BAHAN DASAR LOKAL KERANG HIJAU DAN DAUN KELOR MENJADI INOVASI PRODUK BARU PUKELOR. Prosiding Seminar Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat dan Kuliah Kerja Nyata, [S.l.], v. 2, n. 1, july 2024. ISSN 3030-8895. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/prosidingkkn/article/view/8186>. Date accessed: 24 aug. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/prosidingkkn.v2i1.8186.
Section
Articles