PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI MEDIA KARTU KATA BERGAMBAR PADA SISWA KELAS 1 SEKOLAH DASAR

  • Siska Ratna Safitri
  • Nur Fauziyah
  • Arya Setya Nugroho

Abstract

Peningkatan Kemampuan Menulis Deskripsi Melalui Media Kartu Kata Bergambar pada Siswa Kelas 1 Sekolah Dasar.Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan kemampuan menulis deskripsi menggunakan media kartu kata bergambar pada siswa kelas 1 tema peristiwa alam SDN Margoanyar tahun pelajaran 2017/2018. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan secara kolaboratif dengan guru kelas, desain penelitian ini menggunakan model Arikunto yang terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian terdapat sebanyak 15 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes sedangkan instrumen penelitian menggunakan lembar tes untuk mengetahui peningkatan kemampuan menulis deskripsi. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan oleh peneliti, didapatkan peningkatan kemampuan menulis deskripsi pada siklus 1 mencapai ketuntasan klasikal sebesar 73,33% atau 11 siswa yang tuntas. Sehingga pada siklus 1 telah mencapai ketuntasan secara klasikal yaitu 70%.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Jan 31, 2019
How to Cite
SAFITRI, Siska Ratna; FAUZIYAH, Nur; NUGROHO, Arya Setya. PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI MEDIA KARTU KATA BERGAMBAR PADA SISWA KELAS 1 SEKOLAH DASAR. JTIEE (Journal of Teaching in Elementary Education), [S.l.], v. 2, n. 2, p. 85-93, jan. 2019. ISSN 2599-2716. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/jtiee/article/view/758>. Date accessed: 22 dec. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/jtiee.v2i2.758.
Section
Articles