PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI PENINGKATAN PRODUKTIVITAS POTHIL DAN MANAJEMEN KEUANGAN DI DESA BONDOWOSO KABUPATEN MAGELANG

-

  • Siti Noor Khikmah Universitas Muhammadiyah Magelang
  • Ida Uliyah Universitas Muhammadiyah Magelang
  • Ilham Habibi Universitas Muhammadiyah Magelang
  • Bayu Lutvi Mubarok Universitas Muhammadiyah Magelang
  • Cici Tri Utami Universitas Muhammadiyah Magelang

Abstract

Desa Bondowoso terdiri dari 11 dusun, salah satunya adalah dusun Gedongan Lor. Dusun Gedongan Lor salah satu sentra pothil di Desa Bondowoso, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang. Terdapat sepuluh pengrajin perempuan memproduksi pothil secara mandiri dan belum dilakukan secara kelompok atau berkolaborasi. Pothil merupakan salah satu jenis makanan ringan khas Magelang yang dibuat dari tepung singkong dengan rasa asin gurih. Para pengrajin pothil tersebut dalam usaha yang dilakukan belum dikelola dengan baik. Tidak ada pencatatan pembukuan dan pemasarannya dilakukan secara konvensional. Mengingat prospek produk pothil yang bagus dan diharapkan dapat menambah penghasilan keluarga, maka akan dilakukan pelatihan kepada para pengrajin pothil untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi, sehingga di Dusun Gedongan Lor Desa Bondowoso benar-benar dapat menjadi sentra pothil yang maju dan solid. Tujuan pengabdian ini untuk meningkatkan pendapatan membantu memperbaiki strategi pemasaran yang tepat dan pembukuan usaha berbasis digital, membantu pengrajin pothil dalam legalitas usaha. Kegiatan pengabdian ini menggunakan metode pendekatan partisipatif. Pelaksanaan  kegiatan  dibagi  menjadi  3 tahapan yaitu sosialisasi, pelatihan, pemeriksaan dan evaluasi. Kegiatan dilaksanakan pada bulan Agustus sampai September 2024. Kegiatan ini diikuti oleh para pengrajin pothil yang semua adalah perempuan. Peserta sangat antusias selama menjalankan kegiatan pelatihan kemasan produk, CPPB IRT dan pengurusan legalitas usaha, pelatihan pembukuan, dan pelatihan digital marketing. Kegiatan akhir pengabdian ini dengan melakukan pemeriksaan dan evaluasi. Kegiatan ini dilakukan secara berkala, ketika pelatihan selesai dilakukan

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Dec 2, 2024
How to Cite
KHIKMAH, Siti Noor et al. PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI PENINGKATAN PRODUKTIVITAS POTHIL DAN MANAJEMEN KEUANGAN DI DESA BONDOWOSO KABUPATEN MAGELANG. DedikasiMU : Journal of Community Service, [S.l.], v. 6, n. 4, p. 483-490, dec. 2024. ISSN 2716-5175. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/dedikasimu/article/view/8518>. Date accessed: 21 dec. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/dedikasimu.v6i4.8518.
Section
Articles