INSIASI PROGRAM HEALTHPREUNER BERBASIS METODE ECARE PADA PONKEDES DESA WAHAS

  • Widiharti Widiharti Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Endah Mulyani Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Firman Hadi Sukma Pratama Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
  • Masrizal Khilda Taba Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Diana Aura Lita Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Khoirunisrina Nabilasari Universitas Muhammadiyah Gresik

Abstract

Ponkesdes merupakan salah satu upaya dalam memberikan pelayanan kesehatan sebaik – baiknya kepada masyarakat desa. Tenaga kesehatan yang ada di ponkesdes adalah perawat dan bidan. Bidan dan perawat mempunyai tugas dan tanggung jawab untuk melaksankan dua kegiatan yaitu program upaya kesehatan perorangan (UKP) dan program upaya kegiatan masyarakat (UKM). Desa Wahas terdapat di Kecamatan Balongpanggang Kabupaten Gresik. Ponkesdes di desa Wahas merupakan pelayanan kesehatan pertama yang dapat dimanfaatkan oleh warga desa sebelum ke puskesmas dan ke rumah sakit. Berdasarkan hasil wawancara dengan pengelola ponkesdes didapatkan bahwa terdapat kendala yaitu belum lengkap fasilitas prasarana dan sarana karena terbatasnya dana operasional yang hanya bersumber dari puskesmas dan belum terjangkaunya pasien dengan kondisi khusus seperti lansia dan pasien terminal. Pelaksanaan kegiatan dilaksanakan persiapan dalam penyelesaian masalah, kemudian dengan pelaksanaan program dengan tahap workshop, tahap sosialisasi, tahap pelaksanaan di ponkesdes dan yang terakhir mengevaluasi program. Tahap persiapan dilakasanakan berbagai persiapan dalam rangka menyelesaikan masalah yang ada dengan menggunakkan ilmu yang dimiliki. Adapun persiapan yang dilakukan meliputi persiapan mitra, persiapam tim pengabdi, persiapan pembuatan website E-care, persiapan sosial persiapan sosialisasi program healthpreuner dan launching website E-Care pada pihak terkait, persiapan pendampingan tata kelola. Pada tahap implementasi ada beberapa tahap pelaksanaan yaitu tahap workshop dengan tema ‘peningkatan kapasitas sumber daya manusia dan pelayanan pada ponkedes di desa wahas”, tahap sosialisasi program healthpreneur berbasis e-care dengan mensosialisasikan website pribadi ponkesdes dengan link web http://ponkesdes.com/ yang berisi tentang profil ponkedes, jenis pelayanan, promosi kesehatan, tahap pelaksanaan diponkesdes secara keseluruhan berjalan dengan baik dan masyarakat sangat antusias menggunakan pelayanan yang disediakan oleh ponkesdes. Tahap evaluasi program dilakukan dengan mengukur tingkat pemahaman petugas ponkesdes dan kader tentang helathpreuner melalui E-care, kedua adanya web/aplikasi terkait E-care melalui website dalam pelayanan kesehatan dan diaplikasikan oleh Masyarakat. Hal ini menunjukkan bahwa pemahaman petugas ponkesdes dan kader sebagian besar baik.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Dec 2, 2024
How to Cite
WIDIHARTI, Widiharti et al. INSIASI PROGRAM HEALTHPREUNER BERBASIS METODE ECARE PADA PONKEDES DESA WAHAS. DedikasiMU : Journal of Community Service, [S.l.], v. 6, n. 4, p. 451-456, dec. 2024. ISSN 2716-5175. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/dedikasimu/article/view/8477>. Date accessed: 21 dec. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/dedikasimu.v6i4.8477.
Section
Articles