PERBEDAAN PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KACANG BAMBARA (Vigna subterranea (L.) Verdcourt ) PADA PERLAKUAN LIMA JENIS PUPUK ORGANIK

  • Novendra Ayesha Zulkarnaen Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Endah Sri Redjeki Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Rahmad Jumadi University of Muhammadiyah Gresik

Abstract

Kacang bambara (Vigna subterranea (L.) Verdcourt.) merupakan salah satu komonditas pertanian di Indonesia yang dapat bermanfaat sebagai alternatif pangan. Salah satu upaya untuk meningkatkan produktifitas kacang bambara (Vigna subterranea (L.) Verdcourt.) adalah dengan melakukan penanaman menggunakan perlakukan pupuk organik. Penggunaan pupuk organik selain ramah lingkungan juga bermanfaat bagi pertumbuhan kacang bambara (Vigna subterranea (L.) Verdcourt.) karena menghasilkan unsur hara yang dibutuhkan pada pertumbuhan kacang bambara (Vigna subterranea (L.) Verdcourt.). Pupuk organik selain dapat memberikan hara yang tidak terdapat dalam pupuk pabrik, seperti unsur hara mikro, juga sangat bermanfaat untuk perbaikan dan pemeliharaan sifat fisik dan biologi tanah. Lahan kering akan mampu menyediakan air dan udara yang cukup bagi tanaman, bila struktur tanahnya baik (Wahyudi, 2008). Penelitian dilakukan dengan menggunakan racangan acak kelompok faktorial (RAK). Perlakuan terdiri dari 5 level, yaitu faktor pertama dosis pupuk kandang sapi (O1) sebanyak 10ton/ha, pupuk kotoran kambing (O2) sebanyak 10ton/ha, pupuk kotoran ayam (O3) sebanyak 10 ton/ha, pupuk kulit kacang bambara sebanyak 10 ton/ha dan pupuk kotoran kelelawar sebanyak 10 ton/ha dan tanpa perlakuan (O0), sehingga dari perlakuan tersebut didapatkan 6 perlakuan yang diulang sebanyak 3 kali dan didapatkan 18 satuan percobaan. Penelitian menggunakan jarak tanam 40 x 25 cm. Mode analisis yang digunakan pada penelitian ini ialah Analisis sidik ragam untuk mengetahui pengaruh nyata antara perlakuan pada taraf F 5%. Perlakuan yang menunjukkan pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan dan hasil kemudian di uji lanjut dengan DMRT dan analisis korelasi. Pemberian lima jenis pupuk organik pada pertumbuhan kacang bambara menunjukkan pengaruh tidak nyata terhadap hasil dan pertumbuhan kacang bambara. Berdasarkan hasil penelitian disarankan penelitian lebih lanjut terhadap dosis 5 jenis pupuk organik.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Feb 27, 2024
How to Cite
ZULKARNAEN, Novendra Ayesha; REDJEKI, Endah Sri; JUMADI, Rahmad. PERBEDAAN PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KACANG BAMBARA (Vigna subterranea (L.) Verdcourt ) PADA PERLAKUAN LIMA JENIS PUPUK ORGANIK. TROPICROPS (Indonesian Journal of Tropical Crops), [S.l.], v. 7, n. 1, p. 24-36, feb. 2024. ISSN 2615-7012. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/tropicrops/article/view/7457>. Date accessed: 03 may 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/tropicrops.v7i1.7457.
Section
Articles