PENANAMAN NILAI-NILAI MORAL DALAM MEMBENTUK SIKAP DAN PERILAKU SISWA KELAS IV SD NEGERI KALIWATES

  • citra nur qomaria helmi Universitas Muhammadiyah Gresik

Abstract

Tujuan dalam penelitian adalah untuk membahas penanaman nilai-nilai moral dalam membentuk sikap dan perilaku yang terdapat dikelas 04 SD Negeri Kaliwates Lamongan. Peneliti menggunakan deskriptif kuatitatif yaitu mengambarkan peristiwa dengan data yang terjadi dilapangan dengan objek penelitian 6 peserta didik. Metode pengumpulan data: observasi, wawancara, dan angket. Hasil penelitian ini adalah hanya beberapa peserta didik yang kurang dalam nilai moral baik itu sikap maupun moral kepada guru, maupun teman sebaya. Hal ini disebabkan oleh faktor internal maupun faktor eksternal pada peserta didik. Untuk mengatasi kurangnya nilai moral peserta didik, kepala sekolah maupun guru memberikan bimbingan dengan menanamkan nilai-nilai moral yang harus dilakukan terus-menerus sehingga peserta didik dapat mebiasakan bersikap dan berprilaku baik, dan mengoptimalkan program PPK. Pembiasaan sikap dan perilaku juga diterapkan dirumah dengan bimbingan orang tua. Sehingga sikap dan perilaku yang bermoral pada anak akan berkembang sebagaimana lingkungan yang mengajarinya dan lingkungan tersebut menjadi kebiasaan yang dihadapinya setiap hari

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Jan 10, 2022
How to Cite
QOMARIA HELMI, citra nur. PENANAMAN NILAI-NILAI MORAL DALAM MEMBENTUK SIKAP DAN PERILAKU SISWA KELAS IV SD NEGERI KALIWATES. JTIEE (Journal of Teaching in Elementary Education), [S.l.], v. 5, n. 2, p. 141-150, jan. 2022. ISSN 2599-2716. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/jtiee/article/view/3539>. Date accessed: 03 may 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/jtiee.v5i2.3539.
Section
Articles