Menjaga Kesehatan untuk Mengatasi Anemia pada Remaja Putri Di SMK Taruna Jaya Gresik
DOI:
https://doi.org/10.30587/ijcdh.v4i2.8098Abstract
Anemia merupakan satu keadaan dimana terjadinya penurunan jumlah masa eritrosit yang ditunjukkan oleh penurunan kadar hemoglobin, hematokrit dan hitung eritrosit. Anemia sendiri menjadi salah satu contributor utama DALY (disability-adjusted life years) pada remaja (>2,500 DALYs per 100,000 remaja) yang menjadi masalah serius pada remaja yang perlu ditanggulangi karena dapat berdampak pada kualitas sumber daya manusia. Remaja putri (10-19 tahun) merupakan salah satu kelompok yang rawan mengalami anemia. Penanganan anemia sudah banyak dilakukan baik dalam bentuk penyuluhan Kesehatan maupun program yang diberikan oleh pemerintah yaitu pemberian Tablet Tambah Darah (TTD).
Sasaran kegiatan pengabdian Masyarakat adalah remaja putri sebanyak 36 orang. Kegiatan ini dilakukan mulai dari tahap pemeriksaan kadar hemoglobin (Hb) kemudian dilanjutkan dengan penyuluhan kesehatan yaitu ceramah dan diskusi tentang pentingnya menjaga kesehatan untuk mengatasi anemia pada remaja putri. Kegiatan dilakukan di ruang kelas SMK Taruna Jaya Gresik. Sebelum dilakukan penyuluhan, remaja diperiksa terlebih dahulu kadar hemoglobinnya (Hb) dan didapatkan sebanyak 10 orang (28%) menunjukkan gejala anemia dengan kadar Hb < 12 gr/dL. Setelah itu dilakukan pre test tingkat pengetahuan didapatkan sebanyak 14 orang (38.9%) memiliki tingkat pengetahuan cukup. Setelah dilakukan penyuluhan didapatkan sebanyak 28 orang (77.8%) memiliki tingkat pengetahuan baik. Diharapkan siswa-siswi bisa menjaga kesehatan untuk mengatasi anemia yang sering terjadi pada remaja.
References
2. Christian, P. & Smith E. Adolescent Undernutrition: Global Burden, Physiology, and Nutritional Risks. Ann Nutr Metab. 2018;316–28.
3. Indriasari, SKM,MPHCN, PhD R, Mansur MA, Srifitayani NR, Tasya A. Pengetahuan, Sikap, dan Tindakan Terkait Pencegahan Anemia Pada Remaja Berlatarbelakang Sosial-ekonomi Menengah ke Bawah di Makassar. Amerta Nutr. 2022;6(3):256–61.
4. Ester SV, Ratih Kurniasari. Literature Review: Pengaruh Edukasi Tentang Anemia Melalui Media Cetak Dan Media Audio Visual Kepada Remaja Putri. J Gizi Dan Kesehat. 2021;13(2):97–106.
5. Julaecha J. Upaya Pencegahan Anemia pada Remaja Putri. J Abdimas Kesehat. 2020;2(2):109.
6. Herwandar FR, Soviyati E. Perbandingan Kadar Hemoglobin Pada Remaja Premenarche Dan Postmenarche Di Desa Ragawacana Kecamatan Kramatmulya Kabupaten Kuningan Tahun 2018. J Ilmu Kesehat Bhakti Husada Heal Sci J. 2020;11(1):71–82.