Strategi Pembelajaran di Perguruan Tinggi Saat Pandemi Covid-19

  • Iqnatia Alfiansyah Universitas Muhammadiyah Gresik

Abstract


Pembelajaran jarak jauh mulai diterapkan diberbagai instansi Pendidikan dalam pelaksanaan proses belajar mengajar. Pembelajaran Jarak jauh di terapkan agar supaya bisa mengurangi aktifitas pengumpulan masa ataupun pertemuan-pertemuan yang menuntut kontak fisik dalam proses pembelajaran konvensional. Program Studi PGSD di Universitas Muhammadiyah Gresik juga telah melaksanakan pembelajaran jarak jauh tersebut dengan bantuan aplikasi pihak ke tiga yang beraneka ragam. Spada, Edmodo, Whatsapp Grup dan lainnya adalah contoh aplikasi yang lazim digunakan di prodi PGSD  ini. Aplikasi tambahan untuk tatap muka virtual juga disediakan, diantaranya Zoom meeting. Aplikasi Zoom meeting ini dipilih karena selain mudah dalam pengoperasiannya, aplikasi ini juga lebih lengkap dan bisa mengakomodasi hampir semua kegiatan proses belajar mengajar. Meski demikian, tetap saja banyak kendala yang dihadapi saat melaksanakan pembelajaran daring. Sulitnya akses sinyal internet, baik untuk dosen maupun mahasiswa menjadi salah satu kendalanya. Kendala yang lain yakni kuota internet yang terbatas, sulitnya diskusi secara virtual, waktu pembelajaran yang terlalu fleksibel hingga malam hari, ataupun tugas yang diberikan sebagai pengganti pertemuan virtual juga menjadi kendala tersendiri bagi mahasiswa. Banyak mahasiswa yang memilih untuk segera melaksanakan pembelajaran luring meski dengan menerapkan protocol Kesehatan yang sangat ketat. Mahasiswa merasa bahwa mereka lebih mudah bila belajar secara langsung atau luring dibanding pembelajaran daring atau online. Melalui penelitian ini, peneliti ingin melihat strategi pembelajaran di perguruan tinggi di masa pandemic covid-19. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif berlandaskan filsafat post positivism yang digunakan untuk meneliti kondisi objek yang alamiah dimana peneliti sebagai instrument kunci dan hasil penelitiannya lebih menekankan makna daripada generalisasi (Sugiyono, 2009). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara secara langsung kepada dosen dan juga mahasiswa prodi PGSD Universitas Muhammadiyah Gresik. Subyek penelitian ini sendiri adalah dosen dan mahasiswa PGSD Universitas Muhammadiyah Gresik yang dipilih secara acak sebanyak 15 Mahasiswa. Hasil penelitian ini, diharapkan dapat menunjukkan gambaran strategi pembelajaran di perguruan tinggi  mahasiswa prodi PGSD Universitas Muhammadiyah Gresik.



Downloads

Download data is not yet available.
Published
Sep 19, 2022
How to Cite
ALFIANSYAH, Iqnatia. Strategi Pembelajaran di Perguruan Tinggi Saat Pandemi Covid-19. DIDAKTIKA : Jurnal Pemikiran Pendidikan, [S.l.], v. 28, n. 2, p. 60-63, sep. 2022. ISSN 2621-8941. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/didaktika/article/view/4483>. Date accessed: 25 nov. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/didaktika.v28i2(1).4483.