Psychological Capital Dan Job Hopping Pada Pekerja Generasi Millenial PT. X
Abstract
Penelitian ini bermaksud untuk menguji secara empiris hubungan antara psychological capital dengan job hopping pada pekerja generasi millenial PT. X. Penelitian ini didesain sebagai survei korelasional. Subjek penelitian adalah 35 orang generasi millenial PT. X dengan pemilihan subjek menggunakan teknik purposive sampling. Instrument penelitian menggunakan Skala Psychological Capital dan Skala Job Hopping dari Yuen (2016). Teknik analisis data yang digunakan adalah Spearman’s rho. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa terdapat hubungan negatif yang signifikan antara psychological capital dengan intensi job hopping dengan nilai koefisien korelasi (R) sebesar -0,304 dengan p = 0,038 (p < 0,05), semakin tinggi psychological capital pekerja generasi millenial PT. X akan semakin rendah tingkat job hopping pekerja generasi millenial PT. X.
Downloads
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.