SOSIALISASI DIGITAL MARKETING DAN DESAIN LOGO UNTUK MENINGKATKAN BRANDING UMKM DI DESA RANDUBOTO KECAMATAN SIDAYU KABUPATEN GRESIK

  • Ayu Nur Jannah Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Muhammad Zafin Asyraf Universitas Muhammadiyah Gresik
  • Vivin Wardana A Universitas Muhammadiyah Gresik

Abstract

Pentingnya sosialisasi digital marketing dan desain logo sebagai langkah strategis dalam meningkatkan branding Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Di era digital UMKM di Desa Randuboto perlu memanfaatkan strategi pemasaran yang efektif untuk meningkatkan daya saing. Para pelaku UMKM dituntut untuk memanfaatkan teknologi dalam menjangkau pasar yang lebih luas dan meningkatkan daya saing mereka. Digital marketing ini memungkinkan UMKM untuk mempromosikan produk atau jasa dengan biaya yang lebih efisien, sementara desain logo yang tepat berperan penting dalam membangun identitas visual yang kuat dan mudah diingat oleh konsumen. Dengan memadukan strategi digital marketing dan desain logo yang efektif, UMKM dapat memperkuat citra merek, menarik lebih banyak pelanggan, serta meningkatkan kesadaran merk dan loyalitas konsumen terhadap produk atau jasa yang ditawarkan. Artikel ini juga memberikan metode pelaksanaan nya menggunakan dua cara yaitu (1)panduan tentang langkah-langkah sosialisasi digital marketing (2) tips dalam merancang logo yang mampu merepresentasikan nilai dan karakteristik bisnis UMKM. Program kerja tersebut berhasil memberikan pemahaman kepada pelaku UMKM mengenai pentingnya memanfaatkan teknologi informasi untuk branding dan memasarkan produk mereka. Penulis mengharapkan supaya pelaku UMKM yang telah menerima sosialisasi tersebut terus mengimplementasikan materi yang diberikan dan berinovasi mengikuti perkembangan pada teknologi informasi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Dec 3, 2024
How to Cite
NUR JANNAH, Ayu; ZAFIN ASYRAF, Muhammad; WARDANA A, Vivin. SOSIALISASI DIGITAL MARKETING DAN DESAIN LOGO UNTUK MENINGKATKAN BRANDING UMKM DI DESA RANDUBOTO KECAMATAN SIDAYU KABUPATEN GRESIK. Prosiding Seminar Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat dan Kuliah Kerja Nyata, [S.l.], v. 2, n. 1, dec. 2024. ISSN 3030-8895. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/prosidingkkn/article/view/8880>. Date accessed: 22 jan. 2025. doi: http://dx.doi.org/10.30587/prosidingkkn.v2i1.8880.
Section
Articles