ADSORPTION OF METHYLENE BLUE DYES USING PALM KERNEL SHELLS AS ADSORBENT

Adsorpsi zat warna methylene blue menggunakan cangkang biji kelapa sawit sebagai adsorben

  • muhammad wahyu eka permady universitas muhammadiyah gresik
  • Zainal Mustakim Universitas Muhammadiyah Gresik

Abstract

Dalam penelitian ini, dilakukan penurunan zat methylene blue menggunakan limbah dari cangkang biji kelapa sawit. Hasil optimum pada variasi konsentrasi dengan pengadukan 200 rpm terjadi pada menit ke 90 pada konsentrasi 1, 2, dan 3 mg/L. Hasil penurunan adsorpsi sebesar 0,019; 0,022; dan 0,025 mg/L. Pada variasi kecepatan pengadukan dengan konsentrasi methylene blue 1 mg/L, nilai optimum terjadi pada waktu 90 menit. Hasil penurunan adsorpsi pada kecepatan pengadukan 100, 200, 300, 400, dan 500 rpm adalah 0,006; 0,022; 0,053; 0,072; dan 0,083 mg/L. Pada percobaan Pengaruh Konsentrasi terhadap Persen Removal Waktu optimum adsorpsi methylene blue terjadi di menit 90. Persen removal adsorpsi dengan variasi konsentrasi 1, 2, dan 3 mg/L adalah 0,14715; 0,2967; dan 0,44625 mg/g. Efisiensi penyerapan berkisar antara 98,1% hingga 99,17%. Pada percobaan Pengaruh Kecepatan Pengadukan terhadap Persen Removal Waktu optimum adsorsi methylene blue terjadi di menit 90. Persen removal maksimal dengan variasi kecepatan pengadukan 100, 200, 300, 400, dan 500 rpm adalah 0,1491; 0,1467; 0,14205; 0,1392; dan 0,13755 mg/g. Persentase penyisihan adsorpsi berkisar antara 99,4% hingga 91,7%. Berdasarkan kinetika adsorpsi methylene blue bahwa Laju pengadukan yang terlalu lambat atau terlalu cepat dapat mempengaruhi efisiensi proses adsorpsi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Feb 28, 2024
How to Cite
PERMADY, muhammad wahyu eka; MUSTAKIM, Zainal. ADSORPTION OF METHYLENE BLUE DYES USING PALM KERNEL SHELLS AS ADSORBENT. Jurnal Integrasi Proses dan Lingkungan, [S.l.], v. 1, n. 2, feb. 2024. ISSN 3031-1101. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/jipl/article/view/7130>. Date accessed: 15 jan. 2025. doi: http://dx.doi.org/10.30587/jipl.v1i2.7130.