Komunikasi, Informasi dan Edukasi tentang Kehamilan Sehat untuk Mendapatkan Persalinan Normal dan Bayi Sehat
Abstract
Stunting adalah ketidakmampuan balita untuk tumbuh kembang karena kekurangan gizi dalam jangka yang panjang, seringnya terkena infeksi dan kurangnya pemberian stimulasi. Stunting juga dapat disebabkan oleh faktor status kesehatan ibu hamil, pola makan balita, kesehatan remaja, ekonomi dan budaya, serta faktor lingkungan seperti akses layanan kesehatan dan kebersihan. Namun, stunting dapat disebabkan karena kurangnya ilmu kesehatan mengenai kehamilan sehat, persalinan normal dan bayi sehat. Ilmu kesehatan mengenai kehamilan sehat, persalinan normal dan bayi sehat merupakan pengetahuan yang harus dipahami oleh semua orang. Pengabdian ini dilaksanakan di Aisyiyah Ranting 3 Gresik Kota Baru (GKB) Kabupaten Gresik. Pengabdian bertujuan untuk mengedukasi ibu tentang kehamilan sehat untuk mendapatkan persalinan normal dan bayi sehat sehingga dapat menekan kejadian kasus stunting. Dengan dilaksanakannya workshop ini, pengetahuan mengenai kehamilan sehat, persalinan normal dan bayi sehat meningkat dari 38% menjadi 76%.