PENERAPAN MODEL MANAJEMEN BERBASIS KINERJA DI MADRASAH IBTIDAIYAH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI SISWA

  • moh masnun IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Abstract

Abstrak : Masih terdapat banyaknya permasalahan yang dihadapi dalam meningkatkan prestasi siswa MI di Indonesia menjadi PR untuk sekolah untuk segera diselesaikan. Penerapan Model Manajemen yang tepat bisa menjadi alternatif solusi untuk permasalahan yang ada.Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model manajemen berbasis kinerja di Madrasah Ibtidaiyah untuk meningkatkan prestasi siswa. Metode penelitian pada penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan desain penelitian studi kasus. Adapun pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam dengan kepala madrasah, guru, serta staf administrasi di MI yang dipilih dan juga tes hasil belajar siswa. analisis data dilakukan dengan menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif.Hasil penelitian dalam penelitian ini adalah 1). Meski memiliki beberapa perbedaan dalam penerapan Manajemen Berbasis Kinerja di Madrassah Ibtidiyah Kota Cirebon secara garis besar mencakup perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pengawasan 2). Penerapan model manajemen berbasis kinerja di Madrasah Ibtidaiyah Kota Cirebon memberikan dampak yang positif terhadap prestasi siswa. Hal ini dapat dilihat dari terjadinya peningkatan hasil belajar siswa dari segi nilai, dimana terjadi kenaikan dari rata-rata nilai, nilai terendah, hingga nilai tertinggi siswa. Adapun dari segi kriteria,terdapat perubahan juga dari awalnya kriteria tergolong ke dalam cukup, sekarang masuk ke dalam kriteri baik.


Kata Kunci: Manajemen Berbasis Kinerja, Madrasah Ibtidaiyah, Prestasi Siswa


 


APPLICATION OF THE PERFORMANCE-BASED MANAGEMENT MODEL IN MADRASAH IBTIDAIYAH TO IMPROVE STUDENT ACHIEVEMENT


 


Abstract : There are still many problems faced in improving the achievement of MI students in Indonesia which are homework for schools to solve immediately. The application of an appropriate Management Model can be an alternative solution to existing problems. Therefore, this study aims to determine the application of a performance-based management model in Madrasah Ibtidaiyah to improve student achievement. The research method in this research is a qualitative research method with a case study research design. The data collection was carried out through in-depth interviews with the head of the madrasa, teachers, and administrative staff at the selected MI as well as testing student learning outcomes. Data analysis was carried out using a qualitative descriptive analysis method. The results of this research are 1). Although there are some differences in the implementation of Performance Based Management at Madrasah Ibtidiyah Cirebon City, in general it includes planning, implementation, evaluation and supervision 2). The application of a performance-based management model at Madrasah Ibtidaiyah Cirebon City has a positive impact on student achievement. This can be seen from the increase in student learning outcomes in terms of grades, where there is an increase from the average score, the lowest score, to the highest student score. As for the criteria, there have also been changes, from the beginning the criteria were classified as sufficient, now they are included in the good criteria.


Keywords: Performance Based Management, Madrasah Ibtidaiyah, Student Achievement

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Dec 13, 2022
How to Cite
MASNUN, moh. PENERAPAN MODEL MANAJEMEN BERBASIS KINERJA DI MADRASAH IBTIDAIYAH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI SISWA. JTIEE (Journal of Teaching in Elementary Education), [S.l.], v. 6, n. 2, p. 313-321, dec. 2022. ISSN 2599-2716. Available at: <https://journal.umg.ac.id/index.php/jtiee/article/view/5467>. Date accessed: 23 apr. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.30587/jtiee.v6i2.5467.
Section
Articles